JAKARTA. Debut PT PPP Properti Tbk (PPRO) di pasar modal semakin bertaji. Lihat saja, sejak melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) saham pengembang properti terus melanjut kencang. Pada perdagangan hari ini, saham PPRO ditutup menguat 2,03% di level Rp 402. Ini level tertinggi harga saham sejak IPO pada Mei 2015 lalu. Sepanjang tahun ini saham PPRO tercatat telah melesat 125,8%. Indaryanto, Direktur Keuangan PPRO mengatakan, peningkatan saham PPRO ini merupakan salah satu bukti bahwa kepercayaan investor terhadap perseroan masih sangat besar. "Ini seiring dengan pertumbuhan kinerja yang kita capai," katanya di Jakarta, Selasa (21/6).
Saham PPRO melesat 125,8% sepanjang tahun ini
JAKARTA. Debut PT PPP Properti Tbk (PPRO) di pasar modal semakin bertaji. Lihat saja, sejak melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) saham pengembang properti terus melanjut kencang. Pada perdagangan hari ini, saham PPRO ditutup menguat 2,03% di level Rp 402. Ini level tertinggi harga saham sejak IPO pada Mei 2015 lalu. Sepanjang tahun ini saham PPRO tercatat telah melesat 125,8%. Indaryanto, Direktur Keuangan PPRO mengatakan, peningkatan saham PPRO ini merupakan salah satu bukti bahwa kepercayaan investor terhadap perseroan masih sangat besar. "Ini seiring dengan pertumbuhan kinerja yang kita capai," katanya di Jakarta, Selasa (21/6).