KONTAN.CO.ID - Sebagai pemimpin pasar roti di Indonesia yang sudah menguasai 90% pasar, saham PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (ROTI) masih layak untuk dibeli. Willy Suwanto, Analis BCA Sekuritas memaparkan, lebih banyak orang Asia yang mengkonsumsi roti menggantikan produk nasi. Ini menjadi peluang ROTI untuk makin melebarkan sayap. Apalagi perusahaan yang terkenal dengan merek Sari Roti ini menawarkan produk dengan harga terjangkau dan bisa membidik konsumen mulai dari kalangan menengah bawah. Bukan cuma itu, ROTI mampu menawarkan produk yang beragam di pasaran dibandingkan dengan pesaingnya, baik itu lewat supermarket, minimarket, serta perdagangan umum. Taktik pemasaran ini membuat ROTI tak akan terkena dampak yang signifikan dari RUU seputar pembatasan perluasan toko.
Saham ROTI masih layak beli, ini alasannya
KONTAN.CO.ID - Sebagai pemimpin pasar roti di Indonesia yang sudah menguasai 90% pasar, saham PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (ROTI) masih layak untuk dibeli. Willy Suwanto, Analis BCA Sekuritas memaparkan, lebih banyak orang Asia yang mengkonsumsi roti menggantikan produk nasi. Ini menjadi peluang ROTI untuk makin melebarkan sayap. Apalagi perusahaan yang terkenal dengan merek Sari Roti ini menawarkan produk dengan harga terjangkau dan bisa membidik konsumen mulai dari kalangan menengah bawah. Bukan cuma itu, ROTI mampu menawarkan produk yang beragam di pasaran dibandingkan dengan pesaingnya, baik itu lewat supermarket, minimarket, serta perdagangan umum. Taktik pemasaran ini membuat ROTI tak akan terkena dampak yang signifikan dari RUU seputar pembatasan perluasan toko.