KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk (TPS Food) kembali bikin heboh pasar. Pada perdagangan pagi, Selasa (26/6), harga saham berkode AISA ini sempat anjlok 18% dari harga pembukaan menjadi Rp 212 per saham. Harga tersebut adalah harga intraday terendah AISA sejak September 2007. Kiswoyo Adi Joe, Kepala Riset Narada Aset Manajemen, menengarai, sentimen terkait keberlangsungan usaha tersebut yang membuat saham AISA anjlok. "Sehingga, para pelaku pasar melakukan profit taking setelah harga sebelumnya sempat naik," ujar Kiswoyo, Selasa (26/6). Di hari yang sama, manajemen AISA merilis keterbukaan informasi. Perusahaan barang konsumer ini mengakui jika bisnis perusahaan tengah terseok-seok. "Kondisi keuangan perusahaan tidak sekondusif dahulu kala," ujar Direktur Utama AISA Joko Mogoginta, Selasa (26/6).
Saham Tiga Pilar Sejahtera menyentuh harga terendah dalam 11 tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk (TPS Food) kembali bikin heboh pasar. Pada perdagangan pagi, Selasa (26/6), harga saham berkode AISA ini sempat anjlok 18% dari harga pembukaan menjadi Rp 212 per saham. Harga tersebut adalah harga intraday terendah AISA sejak September 2007. Kiswoyo Adi Joe, Kepala Riset Narada Aset Manajemen, menengarai, sentimen terkait keberlangsungan usaha tersebut yang membuat saham AISA anjlok. "Sehingga, para pelaku pasar melakukan profit taking setelah harga sebelumnya sempat naik," ujar Kiswoyo, Selasa (26/6). Di hari yang sama, manajemen AISA merilis keterbukaan informasi. Perusahaan barang konsumer ini mengakui jika bisnis perusahaan tengah terseok-seok. "Kondisi keuangan perusahaan tidak sekondusif dahulu kala," ujar Direktur Utama AISA Joko Mogoginta, Selasa (26/6).