JAKARTA. Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan Jakarta bisa tenggelam karena salah kelola dalam menata sungai yang melintasinya. Perlu penataan ulang yang tepat untuk mencegah prediksi tersebut. "Jakarta ini perlu ditata ulang dengan konsisten. Kalau tidak, ya akan tenggelam," kata Djarot, di rumah dinasnya, di Jakarta, Kamis (25/12/2014). Menurut Djarot, Jakarta juga akan terimbas dengan pencairan es di kutub utara akibat pemanasan global. Belum lagi, ujar dia, setiap tahun terjadi penurunan muka tanah di Ibu Kota, sehingga permukaan air laut pun bertambah tinggi 5 sentimeter.
Untuk meminimalisir semua hal itu, kata Djarot, Jakarta harus mulai berbenah. Sayangnya, ujar dia, di sungai pun sudah dipenuih bangunan liar. Dia mengaku saat menyusuri Sungai Ciliwung mendapati bagian sungai yang tinggal memiliki lebar 1,5 miliar.