Jakarta. Ekonomi masih melambat, tapi bank pembangunan daerah (BPD) dan bank swasta meyakini bisa menyalurkan kredit usaha rakyat (KUR) sesuai target pemerintah tahun ini. Catatan saja, tahun ini merupakan yang pertama kali BPD dan bank swasta menyalurkan KUR. Hari ini berlangsung penandatanganan perjanjian kerja sama pembiayaan antara pemerintah sebagai kuasa anggaran dengan bank penyalur KUR. Salah satu bank swasta yang jadi agen KUR adalah PT Bank Artha Graha Tbk. Direktur Utama PT Bank Artha Graha Tbk Andy Kasih, bilang, target penyaluran KUR tahun ini Rp 500 miliar. "Kami bisa mencapai target, karena sudah terbiasa menyalurkaan pembiayaan produktif kepada usaha mikro kecil dan menengah, dan koperasi binaan Artha Graha Peduli,” ujar Andy, Selasa, (10/5).
Salurkan KUR, bank ini punya strategi khusus
Jakarta. Ekonomi masih melambat, tapi bank pembangunan daerah (BPD) dan bank swasta meyakini bisa menyalurkan kredit usaha rakyat (KUR) sesuai target pemerintah tahun ini. Catatan saja, tahun ini merupakan yang pertama kali BPD dan bank swasta menyalurkan KUR. Hari ini berlangsung penandatanganan perjanjian kerja sama pembiayaan antara pemerintah sebagai kuasa anggaran dengan bank penyalur KUR. Salah satu bank swasta yang jadi agen KUR adalah PT Bank Artha Graha Tbk. Direktur Utama PT Bank Artha Graha Tbk Andy Kasih, bilang, target penyaluran KUR tahun ini Rp 500 miliar. "Kami bisa mencapai target, karena sudah terbiasa menyalurkaan pembiayaan produktif kepada usaha mikro kecil dan menengah, dan koperasi binaan Artha Graha Peduli,” ujar Andy, Selasa, (10/5).