Sama-Sama Menyasar Kelas Premium, Garuda Indonesia Gandeng Mercedez Benz Indonesia



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kerjasama antar merek semakin menjadi tren. Terbaru Mercedes-Benz dan Garuda Indonesia meresmikan kerjasama bertajuk Luxuri Experience. 

Fasilitas ini menawarkan pengalaman yang dimulai sebelum penerbangan hingga kedatangan di tujuan dengan menggunakan kendaraan Mercedes-Benz. Merek dari Jerman ini memiliki sejarah panjang di Indonesia, yakni sejak tahun 1970. 

“Kami sama-sama memprioritaskan nilai kemewahan dalam pelayanan. Ke depan, kami akan menghadirkan berbagai bentuk kegiatan yang berorientasi pada pengalaman kemewahan,” kata Roelof Lamberts, CEO PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia, pekan lalu. 


Baca Juga: Deretan Mobil Listrik Terlaris Di Indonesia, Ini Mobil Listrik Termurah GIIAS 2024

Irfan Setiaputra, Direktur Utama Garuda Indonesia menyatakan, kerjasama dengan Mercedes-Benz merupakan bagian memberikan nilai lebih kepada pelanggan.  “Menggandeng Mercedes-Benz sebagai salah satu mitra strategis layanan premium Garuda Indonesia menjadi komitmen kami sebagai maskapai penerbangan yang memiliki core value layanan yang mengedepankan eksklusivitas dan layanan prima,” promo Irfan.

Menurut Irfan, Garuda dan Mercedes-Benz Indonesia memiliki kesamaan. Bukan cuma memberikan layanan premium juga ada benefit tambahan lain. 

Seluruh pengguna Mercedes-Benz akan memiliki kesempatan untuk memenangkan salah satu perjalanan Luxuri Experience. Mencakup penerbangan bersama Garuda Indonesia Business Class, akomodasi di hotel bintang lima, dan seamless luxury experience activities.

Selanjutnya: Laba AALI Naik 26,64% di Semester I 2024, Cermati Rekomendasi Sahamnya

Menarik Dibaca: 5 Tanda Anak Remaja Sedang Stres, Makan Berlebihan hingga Insomnia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ahmad Febrian