KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Samator Indo Gas Tbk (AGII) telah merilis laporan keuangan konsolidasian interim untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2023. Per akhir kuartal III-2023, total penjualan AGII mencapai Rp 2,06 triliun, tumbuh 8,7% year on year (YoY) dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu. Laba Bruto AGII mencapai Rp 937 miliar, meningkat 45,3% dibandingkan periode yang sama tahun lalu, dan laba tahun berjalan perusahaan tercatat Rp 114,90 miliar atau tumbuh 5,6% dibandingkan periode yang berakhir 30 September 2022 senilai Rp 75,81 miliar.
Rachmat Harsono, Direktur Utama PT Samator Indo Gas Tbk menyampaikan, ragam permintaan yang datang dari berbagai sektor mendukung performa positif yang diraih oleh AGII hingga kuartal III-2023. Baca Juga: Samator Indo Gas (AGII) Terbitkan Obligasi dan Sukuk, Simak Rinciannya Sektor medis menjadi kontributor terbesar terhadap total penjualan AGII berkat kemampuan perusahaan dalam mengantisipasi jaringan rumah sakit baru dan eksisting.