Samator Indo Gas (AGII) Perluas Stasiun Pengisian di Pekanbaru



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Samator Indo Gas Tbk (AGII) telah meresmikan Gedung Baru Stasiun Pengisian AGII Pekanbaru, Riau. Proses peresmian ini turut dihadiri oleh Direktur Utama AGII Rachmat Harsono, jajaran Direksi, serta tokoh masyarakat setempat.

Guna memenuhi kebutuhan pasar dan operasional perusahaan yang kian meningkat setiap waktu, sarana prasarana yang mumpuni menjadi hal yang turut diperhatikan oleh AGII. Menanggapi hal tersebut, pada 24 Januari 2024 lalu AGII meresmikan gedung baru di Stasiun Pengisian Samator Indo Gas Pekanbaru yang telah dilakukan renovasi serta perluasan area panggung pengisian.

Rachmat menyatakan, kantor baru yang lebih luas dan besar tentu harus diiringi dengan peningkatan performa serta semangat dalam melayani masyarakat.


Selain renovasi kantor, AGII juga melakukan perluasan stasiun pengisian di Pekanbaru, yang semula hanya melayani pengisian gas Oksigen, kini juga dapat melayani kebutuhan pengisian gas Argon dan gas Karbon Dioksida.

"Hal ini kami lakukan untuk meningkatkan kapasitas sebagai produsen dan terus mengimbangi kebutuhan pasar yang kian meningkat," ujar Rachmat dalam siaran pers yang diterima Kontan, Selasa (30/1) malam.

Sementara itu, Human Capital Business Partner Manager AGII Anton Juniawan berharap gedung baru ini mampu memberi manfaat tidak hanya bagi AGII, melainkan juga masyarakat luas. 

Baca Juga: Samator Indo Gas (AGII) Raih Pinjaman Sindikasi Rp 4,6 Triliun

Kantor yang terletak di kawasan industri ini diproyeksikan untuk menjangkau potensi pasar baru, khususnya untuk melayani kebutuhan para pelanggan dalam melakukan pengisian gas industri di wilayah Sumatra. 

Tidak lupa juga AGII terus berkomitmen dalam kontribusi nyata menciptakan perusahaan yang ramah lingkungan dan berkelanjutan. "Seiring pertumbuhan perusahaan, kami terus berupaya memberi manfaat positif bagi masyarakat sekitar," pungkas Anton.

 
AGII Chart by TradingView

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari