KONTAN.CO.ID - Momen hari-hari besar seringkali disertai dengan peningkatan mobilitas masyarakat untuk berwisata maupun silaturahmi bersama keluarga. Memasuki bulan Ramadan, Astra Infra terus melakukan berbagai upaya peningkatan layanan, khususnya dalam rangka persiapan menghadapi arus mudik Lebaran 1445 H. Upaya tersebut antara lain meliputi peningkatan kesiapan kondisi jalan, kesiapan rest area, serta kesiapan pengaturan lalu lintas. Astra Infra juga terus melakukan koordinasi dengan stakeholders terkait. “Saat ini kami secara intensif terus melakukan persiapan dalam rangka mewujudkan perjalanan yang lancar, aman, dan nyaman untuk masyarakat pada arus mudik lebaran tahun ini.” ujar Group Chief Operating Officer Astra Infra, Billy Perkasa Kadar. Persiapan antara lain telah dilakukan Astra Infra Tollroad Cikopo – Palimanan yang melakukan koordinasi persiapan Lebaran 2024 melalui Rapat Tactical Floor Game (TFG) bersama Polda Jabar dan Polres Wilayah pada Rabu, 21 Februari 2024 untuk mendiskusikan penanganan rekayasa lalu lintas di berbagai titik di Ruas Tol Cipali.
Sambut Arus Mudik Lebaran, Astra Infra Tingkatkan Kesiapan
KONTAN.CO.ID - Momen hari-hari besar seringkali disertai dengan peningkatan mobilitas masyarakat untuk berwisata maupun silaturahmi bersama keluarga. Memasuki bulan Ramadan, Astra Infra terus melakukan berbagai upaya peningkatan layanan, khususnya dalam rangka persiapan menghadapi arus mudik Lebaran 1445 H. Upaya tersebut antara lain meliputi peningkatan kesiapan kondisi jalan, kesiapan rest area, serta kesiapan pengaturan lalu lintas. Astra Infra juga terus melakukan koordinasi dengan stakeholders terkait. “Saat ini kami secara intensif terus melakukan persiapan dalam rangka mewujudkan perjalanan yang lancar, aman, dan nyaman untuk masyarakat pada arus mudik lebaran tahun ini.” ujar Group Chief Operating Officer Astra Infra, Billy Perkasa Kadar. Persiapan antara lain telah dilakukan Astra Infra Tollroad Cikopo – Palimanan yang melakukan koordinasi persiapan Lebaran 2024 melalui Rapat Tactical Floor Game (TFG) bersama Polda Jabar dan Polres Wilayah pada Rabu, 21 Februari 2024 untuk mendiskusikan penanganan rekayasa lalu lintas di berbagai titik di Ruas Tol Cipali.