KONTAN.CO.ID - PT Federal International Finance (FIFGROUP) yang merupakan bagian dari Astra Financial dan juga salah satu anak perusahaan PT Astra International Tbk, menyadari akan kebutuhan masyarakat akan pemenuhan hidup sehari-hari, terlebih dalam upaya untuk kembali ke kondisi normal setelah berada di masa pandemi 2 tahun ini. Bertepatan dengan Kemilau HUT ke-33 tahun esok hari (01 Mei 2022), FIFGROUP melakukan kegiatan pemberian bantuan ke rumah ibadah dari 5 agama. Bersyukur, memasuki Q1 2022, Indonesia mulai merangkak keluar dari pandemi Covid-19 menjadi endemi. Segala daya dan upaya masih terus dilakukan oleh seluruh lapisan, mulai dari masyarakat hingga pemerintah, saling bahu-membahu untuk kembali bangkit bersama. Hal yang sama dilakukan FIFGROUP, dengan turut ambil bagian berbuat sesuatu membantu meringankan beban masyarakat. Pada kesempatan lain, Chief Executive Officer (CEO) FIFGROUP, Margono Tanuwijaya, menyampaikan : “FIFGROUP setiap tahunnya berkomitmen untuk memberikan bantuan sosial kepada masyarakat. Kali ini bantuan diserahkan kepada rumah ibadah dari 5 agama mulai dari rumah ibadah Agama Islam, Kristen, Khatolik, Hindu serta Budha. Semoga apa yang diberikan ini dapat memberikan kebaikan serta manfaat bagi masing-masing umat.”
Sambut Kemilau HUT ke-33 Tahun, FIFGROUP Beri Bantuan ke Rumah Ibadah dari 5 Agama
KONTAN.CO.ID - PT Federal International Finance (FIFGROUP) yang merupakan bagian dari Astra Financial dan juga salah satu anak perusahaan PT Astra International Tbk, menyadari akan kebutuhan masyarakat akan pemenuhan hidup sehari-hari, terlebih dalam upaya untuk kembali ke kondisi normal setelah berada di masa pandemi 2 tahun ini. Bertepatan dengan Kemilau HUT ke-33 tahun esok hari (01 Mei 2022), FIFGROUP melakukan kegiatan pemberian bantuan ke rumah ibadah dari 5 agama. Bersyukur, memasuki Q1 2022, Indonesia mulai merangkak keluar dari pandemi Covid-19 menjadi endemi. Segala daya dan upaya masih terus dilakukan oleh seluruh lapisan, mulai dari masyarakat hingga pemerintah, saling bahu-membahu untuk kembali bangkit bersama. Hal yang sama dilakukan FIFGROUP, dengan turut ambil bagian berbuat sesuatu membantu meringankan beban masyarakat. Pada kesempatan lain, Chief Executive Officer (CEO) FIFGROUP, Margono Tanuwijaya, menyampaikan : “FIFGROUP setiap tahunnya berkomitmen untuk memberikan bantuan sosial kepada masyarakat. Kali ini bantuan diserahkan kepada rumah ibadah dari 5 agama mulai dari rumah ibadah Agama Islam, Kristen, Khatolik, Hindu serta Budha. Semoga apa yang diberikan ini dapat memberikan kebaikan serta manfaat bagi masing-masing umat.”