KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menyatakan kesiapannya untuk menghadapi masa libur Lebaran tahun ini. IOH telah menyiapkan kapasitas data sekitar 30% untuk lonjakan traffic per hari dibandingkan dengan tahun lalu. Kenaikan traffic data tersebut diprediksi berasal dari peningkatan penggunaan aplikasi berbasis video dan pengiriman pesan, seperti YouTube, TikTok, Instagram, Facebook, dan WhatsApp. IOH mengantisipasi peningkatan traffic data tertinggi di Bogor, Tangerang, Bekasi (Botabek), Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Chief Technology Officer Indosat Ooredoo Hutchison Desmond Cheung menyampaikan, IOH juga melakukan optimalisasi jaringan pada 300 titik pusat keramaian di seluruh Tanah Air. Sebut saja di destinasi wisata, pusat perbelanjaan, masjid, tempat peristirahatan, bandara, stasiun, terminal, dan pelabuhan.
Sambut Lebaran, Indosat Ooredoo Hutchison Tingkatkan Kapasitas Data 30%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menyatakan kesiapannya untuk menghadapi masa libur Lebaran tahun ini. IOH telah menyiapkan kapasitas data sekitar 30% untuk lonjakan traffic per hari dibandingkan dengan tahun lalu. Kenaikan traffic data tersebut diprediksi berasal dari peningkatan penggunaan aplikasi berbasis video dan pengiriman pesan, seperti YouTube, TikTok, Instagram, Facebook, dan WhatsApp. IOH mengantisipasi peningkatan traffic data tertinggi di Bogor, Tangerang, Bekasi (Botabek), Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Chief Technology Officer Indosat Ooredoo Hutchison Desmond Cheung menyampaikan, IOH juga melakukan optimalisasi jaringan pada 300 titik pusat keramaian di seluruh Tanah Air. Sebut saja di destinasi wisata, pusat perbelanjaan, masjid, tempat peristirahatan, bandara, stasiun, terminal, dan pelabuhan.