Samtan menjual 4,54% saham Samindo Resources



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan energi asal Korea Selatan, Samtan Co Ltd menjual kepemilikannya dalam PT Samindo Resources Tbk (MYOH) sejumlah 100 juta saham atau setara 4,54%. 

Saham tersebut dijual kepada perusahaan penanaman modal asing di Indonesia, PT Tristan Resources pada 10 April 2018.

Berdasarkan keterbukaan informasi MYOH di situs Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (19/4), Samtan sebagai pemegang saham pengendali melepas saham di harga Rp 800 per saham.


Harga tersebut lebih tinggi dari harga MYOH pada perdagangan hari ini, yaitu di level Rp 795 per saham.

Setelah transaksi, jumlah kepemilikan Samtan dalam Samindo berkurang dari 63,57% menjadi 59,03%. Alasan Samindo melepas saham ini untuk pengembangan usaha anak perusahaan lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Dupla Kartini