KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Samudera Indonesia Tbk optimis target tahun ini dapat tercapai. Catatan Kontan.co.id, di awal tahun 2018 perusahaan ini menargetkan pendapatan dapat tumbuh 2% sampai 3% dari tahun lalu US$ 430,75 juta. Direktur Samudera Indonesia Bani Mulia mengatakan pihaknya masih optimis walau beberapa rencana perusahaan ada yang tertunda. “Ada rencana yang inline ada yang agak diundur, tapi kami optimis masih sesuai target,” katanya kepada Kontan.co.id, Jum’at (19/10). Salah satu rencana perusahaan dengan kode saham SMDR yang tergeser adalah rencana akuisisi PT PBM Olah Jasa Andal. PBM Olah Jasa Andal merupakan perusahan bongkar muat yang beroperasi di Tanjung Priok, DKI Jakarta.
Samudera Indonesia (SMDR) tetap optimis pendapatan tahun ini masih sesuai target
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Samudera Indonesia Tbk optimis target tahun ini dapat tercapai. Catatan Kontan.co.id, di awal tahun 2018 perusahaan ini menargetkan pendapatan dapat tumbuh 2% sampai 3% dari tahun lalu US$ 430,75 juta. Direktur Samudera Indonesia Bani Mulia mengatakan pihaknya masih optimis walau beberapa rencana perusahaan ada yang tertunda. “Ada rencana yang inline ada yang agak diundur, tapi kami optimis masih sesuai target,” katanya kepada Kontan.co.id, Jum’at (19/10). Salah satu rencana perusahaan dengan kode saham SMDR yang tergeser adalah rencana akuisisi PT PBM Olah Jasa Andal. PBM Olah Jasa Andal merupakan perusahan bongkar muat yang beroperasi di Tanjung Priok, DKI Jakarta.