KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hadir ke Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Kuningan Jakarta Selatan, calon wakil presiden Sandiaga Uno menyebutkan harapannya dalam penyelenggaraan Pemilu 2019 mendatang. Dikatakan Sandiaga bahwa ia dan Prabowo fokus pada pembangunan ekonomi di Indonesia dengan pertumbuhan lapangan pekerjaan serta bahan-bahan pangan yang terjangkau di masyarakat. Menurutnya kunci dari negara yang macu berada pada kondisi ekonomi Negara tersebut. “Saya menghargai proses ini dan saya ingin Pemilu kita ke depan adalah Pemilu yang tentunya transparan, bersih, dan menjawab aspirasi masyarakat agar percepatan pembangunan khususnya di bidang ekonomi dalam membuka lapangan kerja,” kata Sandiaga, Selasa (14/8).
Sandiaga: Fokus kami pembangunan ekonomi di Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hadir ke Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Kuningan Jakarta Selatan, calon wakil presiden Sandiaga Uno menyebutkan harapannya dalam penyelenggaraan Pemilu 2019 mendatang. Dikatakan Sandiaga bahwa ia dan Prabowo fokus pada pembangunan ekonomi di Indonesia dengan pertumbuhan lapangan pekerjaan serta bahan-bahan pangan yang terjangkau di masyarakat. Menurutnya kunci dari negara yang macu berada pada kondisi ekonomi Negara tersebut. “Saya menghargai proses ini dan saya ingin Pemilu kita ke depan adalah Pemilu yang tentunya transparan, bersih, dan menjawab aspirasi masyarakat agar percepatan pembangunan khususnya di bidang ekonomi dalam membuka lapangan kerja,” kata Sandiaga, Selasa (14/8).