KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Salihuddin Uno mengatakan, ia akan mementingkan kesejahteraan guru yang berada di pedalaman dan perbatasan Indonesia. Menurut Sandiaga, gaji guru di kota-kota besar sudah tinggi, seperti di DKI Jakarta. Jika ditambah dengan tunjangan sertifikasi angkanya bisa mencapai lebih dari Rp 20 juta. "Di DKI untuk yang level tertentu yang sudah sertifikasi memang sudah ada di level tinggi. Tentu yang dipikirkan saat ini guru-guru di pelosok dan perbatasan," kata Sandiaga. Meski demikian, menurut Sandiaga, kenaikan gaji guru hingga Rp 20 juta tak mungkin terealisasi untuk semua guru di Indonesia. "Kalau dipukul rata Rp 20 juta (gaji guru) enggak akan sanggup. Tapi pemikiran kami, kualitas itu yang kami tingkatkan," kata Sandiaga.
Sandiaga: Kalau dipukul rata gaji guru Rp 20 juta enggak akan sanggup
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Salihuddin Uno mengatakan, ia akan mementingkan kesejahteraan guru yang berada di pedalaman dan perbatasan Indonesia. Menurut Sandiaga, gaji guru di kota-kota besar sudah tinggi, seperti di DKI Jakarta. Jika ditambah dengan tunjangan sertifikasi angkanya bisa mencapai lebih dari Rp 20 juta. "Di DKI untuk yang level tertentu yang sudah sertifikasi memang sudah ada di level tinggi. Tentu yang dipikirkan saat ini guru-guru di pelosok dan perbatasan," kata Sandiaga. Meski demikian, menurut Sandiaga, kenaikan gaji guru hingga Rp 20 juta tak mungkin terealisasi untuk semua guru di Indonesia. "Kalau dipukul rata Rp 20 juta (gaji guru) enggak akan sanggup. Tapi pemikiran kami, kualitas itu yang kami tingkatkan," kata Sandiaga.