KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan bahwa realisasi dana hibah pariwisata di 2020 sekitar Rp 2,26 triliun. Hal ini disampaikannya dalam rapat kerja dengan Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto. "Kami membahas secara detail tentang hibah pariwisata pada 2020 dari total Rp 3,3 triliun terealisasi 70% atau Rp 2,26 Triliun salah satu evaluasinya data yang disiapkan belum terverifikasi dan tervalidasi," ujar Sandiaga dalam keterangan tertulis, Selasa (16/2). Sandi menyebut proses validasi dan verifikasi masih menjadi pekerjaan rumah Kemenparekraf. Hal ini diperlukan supaya dana hibah ini kedepannya bisa menjangkau lebih banyak lagi hotel, restoran, termasuk diperluas untuk para pelaku sektor pariwisata lain termasuk biro perjalanan wisata, taman rekreasi dan lainnya.
Sandiaga Uno sebut realisasi hibah pariwisata di 2020 mencapai Rp 2,26 triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan bahwa realisasi dana hibah pariwisata di 2020 sekitar Rp 2,26 triliun. Hal ini disampaikannya dalam rapat kerja dengan Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto. "Kami membahas secara detail tentang hibah pariwisata pada 2020 dari total Rp 3,3 triliun terealisasi 70% atau Rp 2,26 Triliun salah satu evaluasinya data yang disiapkan belum terverifikasi dan tervalidasi," ujar Sandiaga dalam keterangan tertulis, Selasa (16/2). Sandi menyebut proses validasi dan verifikasi masih menjadi pekerjaan rumah Kemenparekraf. Hal ini diperlukan supaya dana hibah ini kedepannya bisa menjangkau lebih banyak lagi hotel, restoran, termasuk diperluas untuk para pelaku sektor pariwisata lain termasuk biro perjalanan wisata, taman rekreasi dan lainnya.