MOMSMONEY.ID - Tokyo Marathon 2024 telah sukses digelar. Bahkan, berbagai pesohor Indonesia mengikuti perlombaan lari tahunan yang digelar di Jepang tersebut. Tokyo Marathon 2024 diikuti lebih dari 38.000 peserta di berbagai negara. Melihat kesuksesan ini, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, ajang ini bisa menjadi inspirasi dan penyemangat sekaligus tolok ukur dalam penyelenggaraan event berbasis olahraga dalam menarik kunjungan wisatawan ke Indonesia. Sandiaga yang ikut serta dalam Tokyo Marathon 2024 mengatakan, ini bukan sekadar berpartisipasi namun juga belajar lebih jauh tentang penyelenggaraan salah satu dari enam lomba lari yang masuk dalam World Marathon Majors tersebut.
Sandiaga Uno: Tokyo Marathon Jadi Inspirasi Wisata Olahraga di Indonesia
MOMSMONEY.ID - Tokyo Marathon 2024 telah sukses digelar. Bahkan, berbagai pesohor Indonesia mengikuti perlombaan lari tahunan yang digelar di Jepang tersebut. Tokyo Marathon 2024 diikuti lebih dari 38.000 peserta di berbagai negara. Melihat kesuksesan ini, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, ajang ini bisa menjadi inspirasi dan penyemangat sekaligus tolok ukur dalam penyelenggaraan event berbasis olahraga dalam menarik kunjungan wisatawan ke Indonesia. Sandiaga yang ikut serta dalam Tokyo Marathon 2024 mengatakan, ini bukan sekadar berpartisipasi namun juga belajar lebih jauh tentang penyelenggaraan salah satu dari enam lomba lari yang masuk dalam World Marathon Majors tersebut.