Saraswanti Anugerah (SAMF) Bakal Tambah Satu Lini Produksi di Pabrik Sampit



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Saraswanti Anugerah Makmur Tbk (SAMF) berencana untuk menambah satu linI produksi di pabrik anak usahanya, PT Anugerah Pupuk Makmur yang berlokasi di Sampit, Kalimantan Tengah.

Direktur Utama Saraswanti Anugerah Makmur Yahya Taufik menjelaskan tambahan satu linI produksi ini akan memberikan tambahan kapasitas produksi sebesar 100.000 ton per tahunnya.

"Dengan rencana tersebut, total kapasitas pabrik akan meningkat dari semula 700.000 ton per tahun menjadi 800.000 ton setiap tahunnya," ungkap Yahya dalam keterangan resmi yang diterima Kontan.co.id, Rabu (10/5).


Baca Juga: Pendapatan dan Laba Saraswanti Anugerah Makmur (SAMF) Kompak Naik Dobel Digit di 2023

Dalam catatan Kontan.co.id, kapasitas produksi pupuk SAMF pada 2019 mencapai 440.000 ton per tahun. Kemudian, dalam rentang 2020–2022 kapasitas produksi SAMF meningkat menjadi 600.000 ton per tahun.

SAMF kembali meningkatkan kapasitas produksinya menjadi 700.000 ton pada 2023. Hal ini bisa terpenuhi mengingat SAMF telah melakukan penambahan mesin NPK Line 3 di Pabrik Mojokerto II.

Adapun produsen pupuk NPK atau nitrogen, fosfor, dan kalium ini menargetkan penjualan Rp 4,7 triliun di 2024. Sementara untuk bottom line, SAMF mengincar pertumbuhan di kisaran 9%.

Baca Juga: Saraswanti Anugerah Makmur (SAMF) Bakal Produksi 900.000 Ton Pupuk Tahun Ini

Sebagai gambaran, SAMF membukukan penjualan sebesar Rp 4,46 triliun selama 2023. Ini meningkat 20,98% secara tahunan atau year on year (YoY) dari Rp 3,68 triliun di 2022.

Laba yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk alias laba bersih SAMF mencapai Rp 406,35 miliar. Raihan ini meningkat 21,61% YoY dari Rp 334,14 miliar selama 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati