KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membidik layanan keuangan kepada kementerian dan lembaga pemerintah. Sekretaris Perusahaan BRI Aestika Oryza Gunarto mengatakan BRI berkomitmen untuk mendukung keberhasilan program strategis pemerintah. Bank bersandi saham BBRI ini melihat ada tiga peluang bisnis solusi finansial perbankan kepada kementerian dan lembaga. Mulai dari pembiayaan, transaksional, hingga pengelolaan dana. “Untuk pembiayaan terdapat dua hal yaitu pendanaan APBN dan pembiayaan kepada vendor project yang ditunjuk sebagai pemenang (trickle down business). Untuk transaksional potensi yang akan digarap adalah proses pembayaran baik di dalam negeri maupun antar negara (internasional),” kata Aestika kepada Kontan.co.id, Selasa (31/8).
Sasar potensi pembiayaan dari kementerian dan lembaga, ini strategi BRI
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membidik layanan keuangan kepada kementerian dan lembaga pemerintah. Sekretaris Perusahaan BRI Aestika Oryza Gunarto mengatakan BRI berkomitmen untuk mendukung keberhasilan program strategis pemerintah. Bank bersandi saham BBRI ini melihat ada tiga peluang bisnis solusi finansial perbankan kepada kementerian dan lembaga. Mulai dari pembiayaan, transaksional, hingga pengelolaan dana. “Untuk pembiayaan terdapat dua hal yaitu pendanaan APBN dan pembiayaan kepada vendor project yang ditunjuk sebagai pemenang (trickle down business). Untuk transaksional potensi yang akan digarap adalah proses pembayaran baik di dalam negeri maupun antar negara (internasional),” kata Aestika kepada Kontan.co.id, Selasa (31/8).