KONTAN.CO.ID - SEOUL. Militer Korea Selatan pada hari Rabu (31/5) mengatakan bahwa satelit mata-mata Korea Utara gagal mencapai tujuan karena meledak di udara dan jatuh di Laut Kuning. Kegagalan ini juga dikonfirmasi oleh Kantor Berita Pusat Korea Utara, KCNA. Disebutkan bahwa roket Chollima-1 yang membawa satelit itu jatuh ke laut karena sistem bekerja dengan tidak normal. "Roket Chollima-1 yang membawa satelit pengintaian militer Malligyong-1 jatuh ke laut karena start mesin tahap kedua yang (beroperasi) tidak normal. Peluncuran kedua akan dilakukan sesegera mungkin," ungkap KCNA, dikutip Yonhap.
Satelit Mata-Mata Korea Gagal Mencapai Tujuan dan Jatuh di Laut Kuning
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Militer Korea Selatan pada hari Rabu (31/5) mengatakan bahwa satelit mata-mata Korea Utara gagal mencapai tujuan karena meledak di udara dan jatuh di Laut Kuning. Kegagalan ini juga dikonfirmasi oleh Kantor Berita Pusat Korea Utara, KCNA. Disebutkan bahwa roket Chollima-1 yang membawa satelit itu jatuh ke laut karena sistem bekerja dengan tidak normal. "Roket Chollima-1 yang membawa satelit pengintaian militer Malligyong-1 jatuh ke laut karena start mesin tahap kedua yang (beroperasi) tidak normal. Peluncuran kedua akan dilakukan sesegera mungkin," ungkap KCNA, dikutip Yonhap.