KONTAN.CO.ID - BENGKULU. Status zona hijau di Provinsi Bengkulu akhirnya berakhir setelah Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengumumkam penemuan seorang warga asal Lampung meninggal akibat Covid-19 di Bengkulu. Penjelasan ini disampaikan Rohidin Mersyah dalam ketetangan persnya di kantor gubernur, Selasa (31/3/2020). Dalam konferensi pers itu, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyampaikan kabar buruk terkait perkembangan Covid-19 di Bengkulu. Salah satu pasien dalam pengawasan (PDP) yang meninggal dunia dinyatakan positif Covid-19. Pasien tersebut sebelumnya dirawat di RSHD Kota Bengkulu kemudian dirujuk ke RSUD M Yunus Bengkulu. Kasus positif pertama ini adalah seorang pria asal Lampung.
Satu jemaah tabligh asal Lampung dinyatakan positif Covid-19 di Bengkulu
KONTAN.CO.ID - BENGKULU. Status zona hijau di Provinsi Bengkulu akhirnya berakhir setelah Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengumumkam penemuan seorang warga asal Lampung meninggal akibat Covid-19 di Bengkulu. Penjelasan ini disampaikan Rohidin Mersyah dalam ketetangan persnya di kantor gubernur, Selasa (31/3/2020). Dalam konferensi pers itu, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyampaikan kabar buruk terkait perkembangan Covid-19 di Bengkulu. Salah satu pasien dalam pengawasan (PDP) yang meninggal dunia dinyatakan positif Covid-19. Pasien tersebut sebelumnya dirawat di RSHD Kota Bengkulu kemudian dirujuk ke RSUD M Yunus Bengkulu. Kasus positif pertama ini adalah seorang pria asal Lampung.