JAKARTA. Salah satu proyek pembangkit listrik milik PT Adaro Energy Tbk (ADRO) mulai beroperasi hari ini. Pembangkit ini terletak di kawasan Kalimantan Selatan dengan total kapasitas listrik 2x30 megawatt (MW). Hal ini dikemukakan Garibaldi Thohir, Direktur Utama Adaro. "Ini bagian dari program MP3EI (Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia) oleh pemerintah," ujarnya. ADRO gencar menggarap proyek pembangkit. Selain memperoleh fulus dari jualan listrik, perseroan juga bisa memperoleh tambahan pendapatan dari penjualan batubara. Pasalnya, pembangkit listrik yang dibangun menggunakan bahan bakar batubara yang bisa disuplai oleh perseroan.
Satu proyek pembangkit ADRO mulai beroperasi
JAKARTA. Salah satu proyek pembangkit listrik milik PT Adaro Energy Tbk (ADRO) mulai beroperasi hari ini. Pembangkit ini terletak di kawasan Kalimantan Selatan dengan total kapasitas listrik 2x30 megawatt (MW). Hal ini dikemukakan Garibaldi Thohir, Direktur Utama Adaro. "Ini bagian dari program MP3EI (Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia) oleh pemerintah," ujarnya. ADRO gencar menggarap proyek pembangkit. Selain memperoleh fulus dari jualan listrik, perseroan juga bisa memperoleh tambahan pendapatan dari penjualan batubara. Pasalnya, pembangkit listrik yang dibangun menggunakan bahan bakar batubara yang bisa disuplai oleh perseroan.