Sayur dan Buah Ini Terbukti Efektif Menjaga Kesehatan Hati



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menjaga kesehatan hati bisa dengan menjaga pola makan. Ini buah dan sayur yang terbukti efektif menjaga kesehatan hati. 

Liver alias hati berperan untuk mendetoksifikasi dan membantu dalam sintesis protein, metabolisme, dan produksi bahan kimia yang dibutuhkan untuk proses pencernaan. 

Baca Juga: Menekan Nafsu Makan, 4 Manfaat Saffron yang Terbukti Dalam Penelitian


Selain itu, hati bertanggung jawab untuk menyimpan glikogen dan berperan dalam produksi empedu, sekresi hormon, dan dekomposisi sel darah merah. 

Memiliki tugas yang penting dalam sistem metabolisme tubuh, setiap orang wajib menjaga kesehatan hati. Sebab, gangguan hati bisa menghambat semua fungsi metabolisme tersebut. 

Mengutip dari Style Craze, mengonsumsi buah dan sayur tertentu bisa menjadi salah satu cara alami untuk menjaga kesehatan hati. 

Berikut buah dan sayur yang efektif meningkatkan kesehatan hati: 

1. Jeruk bali 

Jeruk bali merupakan sumber antioksidan dan terbukti bisa meningkatkan kekebalan tubuh. 

Hasil penelitian yang dilakukan pada tikus menunjukkan bahwa tikus yang diberi makan jus jeruk bali selama satu minggu memiliki ekspresi enzim hati yang lebih cepat dan lebih aktif yang membantu dalam detoksifikasi. 

2. Bit 

Buah bit mengandung antioksidan dan memiliki sifat antiinflmasi yang kuat untuk mengurangi stres oksidatif. 

Hasil sebuah penelitian pada tikus menunjukkan bahwa pemberian jus bit dalam jangka panjang bisa membantu mengurangi kerusakan DNA dan cedera hati yang disebabkan oleh stres oksidatif.

3. Brokoli 

Brokoli merupakan sumber isothiocyanates yang berperan mengatur ekspresi gen yang terlibat dalam membuang karsinogensi dan meningkatkan metabolisme. 

Hasil sebuah penelitian yang dilakukan oleh ilmuwan University of Illinois menegaskan bahwa mengonsumsi brokoli bisa membantu mengurangi risiko pengembangan perlemakan hati non alkohol. 

Penelitian lainnya menyebutkan bahwa mengonsumsi brokoli bisa membantu melindungi hati dari kanker hati. 

4. Wortel 

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh National Institute of Nutrition, Jamia Osmania, Hyderabad, India menunjukkan bahwa tikusyang diberikan jus wortel selama delapan minggu mengalami penurunan kadar DHA, trigliserida, dan MUFA (asam lemak tak jenuh mono) di hati. 

5. Alpukat 

Sifat antiinflamasi dan antioksidan pada alpukat bisa membantu mencegah penyakit hati berlemak non-alkohol. 

6. Lemon 

Hasil penelitian pada tikus yang diterbitkan dalam penelitian Biomedis menyatakan bahwa asupan lemon bisa membantu mengurangi cedera hati akibat alkohol dan menurunkan kadar enzim hati untuk perlindungan hati secara keseluruhan. 

7. Kubis merah 

Hasil penelitian pada tikus menunjukkan bahwa ekstrak kol merah mengurangi kerusakan hati akibat stres oksidatif. 

8. Tomat 

Tomat mengandung antioksidan tinggi yang membantu mengurangi peradangan dan cedera hati serta melindungi dari kanker hati. 

Sebuah penelitian pada tikus menunjukkan bahwa suplementasi ekstrak tomat bisa membantu mengurangi risiko kerusakan hati. 

Baca Juga: Cara Terbaik Konsumsinya Kunyit agar Efektif Menurunkan Berat Badan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati