JAKARTA. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan memimpin langsung upacara pemakaman Ketua MPR Taufiq Kiemas di Taman Makam Pahlawan Kalibata Jakarta pada Minggu (9/6). Nantinya, SBY akan terlebih dahulu menjemput jenazah Taufik di Bandara Halim Perdanakusuma setelah diberangkatkan dari Singapura pada Minggu pagi."Saya akan menjemput jenazah di Halim Perdanakusuma dan kemudian setelah itu, dan semuanya siap, saya selaku inspektur upacara di Taman Makam Pahlawan Kalibata akan mendahului ke lokasi dan Wakil Presiden akan melepas dan memimpin pemberangkatan," ujar SBY dalam konferensi pers di kediaman pribadinya, Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (8/6) malam.SBY menjelaskan bahwa setelah mendapatkan kabar pasti telah meninggalnya Taufiq, pemerintah langsung menyiapkan dan melakukan langkah-langkah yang diperlukan untuk seorang kepala lembaga negara. Selain itu, pemerintah juga terus melakukan komunikasi dengan pihak keluarga yang berada di Singapura dan langsung menggelar rapat yang langsung dipimpin SBY.Presiden bilang, berdasarkan rencana pada Minggu pagi, pemerintah akan mengirimkan pesawat TNI Angkata Udara menuju Singapura untuk mengangkut jezanah dan keluarga sekitar pukul 09.00 Waktu Singapura atau pukul 08.00 WIB setelah itu akan disemayangkan dan dishalatkan di VIP bandara Halim. Juga dipersilahkan bagi yang ingin memberikan penghormatan terakhir. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
SBY akan pimpin upacara pemakaman Taufiq
JAKARTA. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan memimpin langsung upacara pemakaman Ketua MPR Taufiq Kiemas di Taman Makam Pahlawan Kalibata Jakarta pada Minggu (9/6). Nantinya, SBY akan terlebih dahulu menjemput jenazah Taufik di Bandara Halim Perdanakusuma setelah diberangkatkan dari Singapura pada Minggu pagi."Saya akan menjemput jenazah di Halim Perdanakusuma dan kemudian setelah itu, dan semuanya siap, saya selaku inspektur upacara di Taman Makam Pahlawan Kalibata akan mendahului ke lokasi dan Wakil Presiden akan melepas dan memimpin pemberangkatan," ujar SBY dalam konferensi pers di kediaman pribadinya, Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (8/6) malam.SBY menjelaskan bahwa setelah mendapatkan kabar pasti telah meninggalnya Taufiq, pemerintah langsung menyiapkan dan melakukan langkah-langkah yang diperlukan untuk seorang kepala lembaga negara. Selain itu, pemerintah juga terus melakukan komunikasi dengan pihak keluarga yang berada di Singapura dan langsung menggelar rapat yang langsung dipimpin SBY.Presiden bilang, berdasarkan rencana pada Minggu pagi, pemerintah akan mengirimkan pesawat TNI Angkata Udara menuju Singapura untuk mengangkut jezanah dan keluarga sekitar pukul 09.00 Waktu Singapura atau pukul 08.00 WIB setelah itu akan disemayangkan dan dishalatkan di VIP bandara Halim. Juga dipersilahkan bagi yang ingin memberikan penghormatan terakhir. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News