BOGOR. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersama dengan Wakil Presiden Boediono dan keluarga masing-masing mengadakan diplomatic gathering dengan seluruh duta besar (dubes) negara sahabat yang berada di Indonesia. Acara ini dikemas dalam suasana hangat dan informal. Masing-masing duta besar juga membawa keluarga masing-masing. "Pagi hingga siang ini Presiden SBY menerima para duta besar dan kepala perwakilan lembaga internasional. Suasananya sangat informal,” kata Staf khusus presiden bidang komunikasi politik Daniel Sparringga di Istana Cipanas, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (14/4). Menurut Daniel, dalam kesempatan itu, SBY akan memasak nasi goreng untuk tamu diplomatik tersebut. Menurutnya, acara dikemas informal agar acara bisa berlangsung dalam suasana keakraban. "Tidak ada agenda resmi kenegaraan untuk sepanjang hari ini selain diplomatic gathering ,"tegas Daniel.
SBY masak nasi goreng untuk para dubes di Cipanas
BOGOR. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersama dengan Wakil Presiden Boediono dan keluarga masing-masing mengadakan diplomatic gathering dengan seluruh duta besar (dubes) negara sahabat yang berada di Indonesia. Acara ini dikemas dalam suasana hangat dan informal. Masing-masing duta besar juga membawa keluarga masing-masing. "Pagi hingga siang ini Presiden SBY menerima para duta besar dan kepala perwakilan lembaga internasional. Suasananya sangat informal,” kata Staf khusus presiden bidang komunikasi politik Daniel Sparringga di Istana Cipanas, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (14/4). Menurut Daniel, dalam kesempatan itu, SBY akan memasak nasi goreng untuk tamu diplomatik tersebut. Menurutnya, acara dikemas informal agar acara bisa berlangsung dalam suasana keakraban. "Tidak ada agenda resmi kenegaraan untuk sepanjang hari ini selain diplomatic gathering ,"tegas Daniel.