KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan semen asal Thailand Siam Cement Group (SCG) berniat menanamkan modalnya di tanah air. Tak tanggung-tanggung, CEO perusahaan asal Negeri Gajah itu sowan ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menyampaikan niatannya. Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mengatakan jumlah investasi yang digelontorkan SCG mencapai US$ 6 miliar. "Sudah lama Indonesia tidak mendapatkan investasi sebesar ini," ungkap dia di kawasan Istana Negara, Kamis (15/3). Adapun investasi tersebut akan berupaya pabrik yang berlokasi di Cilegon. Airlangga bilang, kapasitas produksi pabrik itu mencapai dua kali dari produksi milik PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA). "Saat ini produksi TPIA sekitar 1,2 juta ton per tahun," tambahnya.
SCG akan investasi US$ 6 miliar di Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan semen asal Thailand Siam Cement Group (SCG) berniat menanamkan modalnya di tanah air. Tak tanggung-tanggung, CEO perusahaan asal Negeri Gajah itu sowan ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menyampaikan niatannya. Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mengatakan jumlah investasi yang digelontorkan SCG mencapai US$ 6 miliar. "Sudah lama Indonesia tidak mendapatkan investasi sebesar ini," ungkap dia di kawasan Istana Negara, Kamis (15/3). Adapun investasi tersebut akan berupaya pabrik yang berlokasi di Cilegon. Airlangga bilang, kapasitas produksi pabrik itu mencapai dua kali dari produksi milik PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA). "Saat ini produksi TPIA sekitar 1,2 juta ton per tahun," tambahnya.