KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Raksasa petrokimia asal Thailand, Siam Cement Group (SCG) dalam waktu dekat bakal mendirikan perusahaan marketing baru di Indonesia. Perusahaan akan menggandeng Barito Pacific untuk memasarkan produk plastik dan turunan polymer lainnya. Nantapong Chantrakul, Country Director SCG Indonesia mengatakan perseroan telah menginvestasikan 50% saham untuk perusahaan tersebut. "Perusahaan marketing itu bernama PT Nusantara Polymer Solutions (NPS), dimana 50% investasi oleh kami dan 50% lagi oleh Barito," ujarnya saat ditemui usai buka bersama perseroan, Selasa (22/5) malam. Menurut Nantapong, perusahaan tersebut akan mulai beroperasi pada kuartal II-2018 ini. Untuk tahap awal, NPS akan menjual Pipa High Density Polyethylene (HDPE), namun tidak menutup kemungkinan akan menjual produk polymer lainnya yang High Added Value (HVA).
SCG gandeng Barito Pacific dirikan perusahaan plastik baru di Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Raksasa petrokimia asal Thailand, Siam Cement Group (SCG) dalam waktu dekat bakal mendirikan perusahaan marketing baru di Indonesia. Perusahaan akan menggandeng Barito Pacific untuk memasarkan produk plastik dan turunan polymer lainnya. Nantapong Chantrakul, Country Director SCG Indonesia mengatakan perseroan telah menginvestasikan 50% saham untuk perusahaan tersebut. "Perusahaan marketing itu bernama PT Nusantara Polymer Solutions (NPS), dimana 50% investasi oleh kami dan 50% lagi oleh Barito," ujarnya saat ditemui usai buka bersama perseroan, Selasa (22/5) malam. Menurut Nantapong, perusahaan tersebut akan mulai beroperasi pada kuartal II-2018 ini. Untuk tahap awal, NPS akan menjual Pipa High Density Polyethylene (HDPE), namun tidak menutup kemungkinan akan menjual produk polymer lainnya yang High Added Value (HVA).