JAKARTA. Salah satu tentakel bisnis Siam Cement Group (SCG) yakni PT SCG Readymix Indonesia, ikut menikmati proyek infrastruktur pemerintah. Mereka akan menjadi salah satu suplier beton siap pakai untuk proyek transportasi massal, yakni Mass Rapid Transit (MRT) di Jakarta. SCG Readymix telah menggandeng salah satu kontraktor proyek yakni konsorsium Shimizu-Obayashi-Wijaya Karya-Jaya Konstruksi. Pekan lalu mereka meneken kerjasama dan meminta SCG Readymix menyuplai sebanyak 120.000 meter kubik beton dengan nilai Rp 110 miliar. Beton ini akan digunakan untuk proyek konstruksi MRT Jakarta paket 104-105, yang merupakan jalur pertama MRT di Jalan Sudirman. Adapun beton yang dipasok beton kualitas premium khusus untuk Diaphragm Wall, dinding beton yang diperkuat dengan cara dibuat di tanah dengan kemiringan yang tinggi dan pembuatan beton yang baik.
SCG Readymix pasok beton proyek MRT
JAKARTA. Salah satu tentakel bisnis Siam Cement Group (SCG) yakni PT SCG Readymix Indonesia, ikut menikmati proyek infrastruktur pemerintah. Mereka akan menjadi salah satu suplier beton siap pakai untuk proyek transportasi massal, yakni Mass Rapid Transit (MRT) di Jakarta. SCG Readymix telah menggandeng salah satu kontraktor proyek yakni konsorsium Shimizu-Obayashi-Wijaya Karya-Jaya Konstruksi. Pekan lalu mereka meneken kerjasama dan meminta SCG Readymix menyuplai sebanyak 120.000 meter kubik beton dengan nilai Rp 110 miliar. Beton ini akan digunakan untuk proyek konstruksi MRT Jakarta paket 104-105, yang merupakan jalur pertama MRT di Jalan Sudirman. Adapun beton yang dipasok beton kualitas premium khusus untuk Diaphragm Wall, dinding beton yang diperkuat dengan cara dibuat di tanah dengan kemiringan yang tinggi dan pembuatan beton yang baik.