KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kontribusi sektor pergudangan tahun ini diprediksi akan mengalami peningkatan. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), kontribusi sektor pergudangan pada tahun 2018 sebesar Rp 131,1 triliun atau 0,88% dari Produk Domestik Bruto (PDB) sebesar Rp 14.837,36 triliun. Sektor pergudangan meliputi jasa penunjang pos dan kurir. Sektor ini mencakup aktivitas-aktivitas penerimaan, penyimpanan, dan pengiriman barang atau bahan dari suatu tempat ke tempat berikutnya. Setijadi, Chairman Supply Chain Indonesia (SCI) menyatakan bahwa tingkat pertumbuhan sektor pergudangan tahun 2018 mengalami penurunan dari periode sebelumnya. Pada tahun 2018 pertumbuhan sektor ini sebesar 9,52%, sedangkan pada tahun 2017 pertumbuhan mencapai 14,35%.
SCI prediksi sektor pergudangan akan meningkat mencapai Rp 147,5 triliun tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kontribusi sektor pergudangan tahun ini diprediksi akan mengalami peningkatan. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), kontribusi sektor pergudangan pada tahun 2018 sebesar Rp 131,1 triliun atau 0,88% dari Produk Domestik Bruto (PDB) sebesar Rp 14.837,36 triliun. Sektor pergudangan meliputi jasa penunjang pos dan kurir. Sektor ini mencakup aktivitas-aktivitas penerimaan, penyimpanan, dan pengiriman barang atau bahan dari suatu tempat ke tempat berikutnya. Setijadi, Chairman Supply Chain Indonesia (SCI) menyatakan bahwa tingkat pertumbuhan sektor pergudangan tahun 2018 mengalami penurunan dari periode sebelumnya. Pada tahun 2018 pertumbuhan sektor ini sebesar 9,52%, sedangkan pada tahun 2017 pertumbuhan mencapai 14,35%.