KONTAN.CO.ID - Scoot, maskapai penerbangan bertarif terjangkau yang juga merupakan anak perusahaan Singapore Airlines (SIA), secara resmi mengoperasikan penerbangan perdana dari Bandar Udara Internasional Changi Singapura (SIN) ke Bandara Internasional Kertajati (KJT). Penerbangan perdana ini sekaligus menandai pertama kalinya Scoot mengoperasikan pesawat Embraer E190-E2 di Indonesia dan memperkuat jaringan internasional Kertajati sebagai salah satu gerbang udara baru di Indonesia. Ke depannya, Scoot akan melayani penerbangan rute ini dengan jadwal keberangkatan dari Singapura pada pukul 05.00 waktu setempat dan tiba di Kertajati pada pukul 06.05 waktu setempat. Penerbangan kembali dari Kertajati menuju Singapura dijadwalkan pada pukul 06.40 waktu setempat. Rute ini akan beroperasi dengan frekuensi dua kali dalam seminggu, yang diharapkan dapat memenuhi kebutuhan para wisatawan dan pebisnis yang bepergian antara kedua kota ini. Pesawat E190-E2 yang digunakan untuk penerbangan rute ini dikenal sebagai salah satu pesawat generasi terbaru yang menawarkan efisiensi bahan bakar, emisi karbon lebih rendah, tingkat kebisingan minim dan kenyamanan perjalanan bagi para penumpangnya.
Scoot Buka Rute Penerbangan Langsung Singapura–Kertajati
KONTAN.CO.ID - Scoot, maskapai penerbangan bertarif terjangkau yang juga merupakan anak perusahaan Singapore Airlines (SIA), secara resmi mengoperasikan penerbangan perdana dari Bandar Udara Internasional Changi Singapura (SIN) ke Bandara Internasional Kertajati (KJT). Penerbangan perdana ini sekaligus menandai pertama kalinya Scoot mengoperasikan pesawat Embraer E190-E2 di Indonesia dan memperkuat jaringan internasional Kertajati sebagai salah satu gerbang udara baru di Indonesia. Ke depannya, Scoot akan melayani penerbangan rute ini dengan jadwal keberangkatan dari Singapura pada pukul 05.00 waktu setempat dan tiba di Kertajati pada pukul 06.05 waktu setempat. Penerbangan kembali dari Kertajati menuju Singapura dijadwalkan pada pukul 06.40 waktu setempat. Rute ini akan beroperasi dengan frekuensi dua kali dalam seminggu, yang diharapkan dapat memenuhi kebutuhan para wisatawan dan pebisnis yang bepergian antara kedua kota ini. Pesawat E190-E2 yang digunakan untuk penerbangan rute ini dikenal sebagai salah satu pesawat generasi terbaru yang menawarkan efisiensi bahan bakar, emisi karbon lebih rendah, tingkat kebisingan minim dan kenyamanan perjalanan bagi para penumpangnya.