KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengungkapkan perkembangan terbaru dari lelang Wilayah Kerja Minyak dan Gas Bumi (WK Migas) tahap II tahun 2019. Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Djoko SIswanto memastikan sejauh ini sudah ada 13 badan usaha yang melakukan akses dokumen lelang. "13 peminat ini melakukan akses untuk tiga dari empat WK yang ditawarkan," ungkap Djoko, Jumat (26/7). Lebih jauh Djoko memastikan proses lelang akan ditutup sesuai jangka waktu yang diumumkan diawal yakni 5 Agustus 2019. Jumlah BU ini meningkat dalam sebulan. Pemberitaan Kontan.co.id, pada awal bulan lalu baru ada sembilan peminat dokumen lelang.
Sebanyak 13 badan usaha telah akses dokumen lelang WK migas tahap II
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengungkapkan perkembangan terbaru dari lelang Wilayah Kerja Minyak dan Gas Bumi (WK Migas) tahap II tahun 2019. Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Djoko SIswanto memastikan sejauh ini sudah ada 13 badan usaha yang melakukan akses dokumen lelang. "13 peminat ini melakukan akses untuk tiga dari empat WK yang ditawarkan," ungkap Djoko, Jumat (26/7). Lebih jauh Djoko memastikan proses lelang akan ditutup sesuai jangka waktu yang diumumkan diawal yakni 5 Agustus 2019. Jumlah BU ini meningkat dalam sebulan. Pemberitaan Kontan.co.id, pada awal bulan lalu baru ada sembilan peminat dokumen lelang.