KONTAN.CO.ID - LOMBOK. Sebanyak 4.400 rumah di Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB) rusak berat akibat guncangan gempa magnitudo 5,8 pada Minggu (17/3). Sebelumnya, ribuan rumah tersebut mengalami rusak ringan akibat gempa Lombok, Agustus 2018. Hal itu disampaikan Menteri Sosial ( Mensos) Agus Gumiwang Kartasasmita saat meninjau kondisi rumah warga di Kecamatan Montong Gading, Pringgajurang, Lombok Timur, Senin (18/3). Mensos bersama rombongan meninjau Lombok Timur ditemani oleh Gubernur NTB Zulkieflimansyah. "Dalam bencana sebelumnya, rumah-rumah itu tergolong rusak ringan, tapi akibat dari gempa yang terjadi kemarin sore, rumah yang rusak ringan itu menjadi rusak berat. Di Lombok Timur saja data yang masuk ke kami, sekitar 4.400 rumah tergolong rusak berat," kata Agus Gumiwang.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4.400 Rumah Rusak Berat akibat Gempa Magnitudo 5,8 di Lombok",
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News