MOMSMONEY.ID - Inilah sederet manfaat telur bebek untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui, agar bisa ikut merasakan khasiatnya. Manfaat telur bebek untuk kesehatan sangat banyak, mulai dari meningkatkan stamina tubuh hingga mencegah penyakit jantung. Selain mengandung protein, lemak, dan antioksidan, telur bebek juga mengandung multivitamin dan mineral.
Telur bebek juga mengandung vitamin A, vitamin B kompleks, vitamin E, vitamin D, folat, selenium, kalsium, zat besi, magnesium, zinc, dan mangan. Ketimbang dimasak secara matang, kandungan nutrisi, mineral, lemak baik dan antioksidan di dalam telur bebek mentah lebih terjaga. Oleh karena itu, banyak yang mengonsumsi telur bebek mentah secara langsung. Bersumber dari
Web MD, inilah sederet manfaat telur bebek untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui agar bisa ikut merasakan khasiatnya, antara lain:
Baca Juga: Ada Banyak , Ini 4 Manfaat Makan Es Krim yang Baik untuk Kesehatan 1. Menjaga kesehatan mata Manfaat telur bebek untuk kesehatan yang pertama adalah menjaga kesehatan mata. Kandungan lutein dan zeaxanthin pada telur bebek rupanya bukan hanya dapat menjaga kulit tetap sehat, tapi juga berperan dalam memelihara kesehatan mata. Lutein dan Zeaxanthin adalah antioksidan yang membantu melindungi mata dari berbagai penyakit, mulai dari katarak, hingga degenerasi makula. 2. Menjaga kesehatan kandungan Manfaat telur bebek untuk kesehatan yang kedua adalah menjaga kesehatan kandungan dikarenakan kandungan selenium di dalamnya. Selenium dapat menormalkan metabolisme hormon dalam tubuh dan memperbaiki DNA yang rusak sehingga rahim lebih sehat, begitu pula janin di dalam kandungan.
Baca Juga: Catat Moms! Ini Sederet Makanan Sehat Bernutrisi untuk Menambah Berat Badan 3. Meningkatkan kinerja otak Manfaat telur bebek untuk kesehatan yang ketiga adalah meningkatkan kinerja otak. Salah satu kandungan telur bebek yang berperan dalam fungsi ini yakni, kolin. Kolin berperan besar dalam reaksi biokimia pada otak yang juga bisa mempercepat pelepasan protein asetilkolin pada otak. Protein yang dilepaskan tersebut dikeluarkan untuk membantu otak menjalankan fungsi dasarnya, termasuk memori. 4. Meningkatkan sel darah merah Manfaat telur bebek ini datang dari vitamin B12 yang diperlukan untuk membentuk hemoglobin dan sintesis DNA di dalam tubuh yang juga menyehatkan sel darah merah. Kekurangan vitamin B12 dapat menyebabkan Anda mengalami gejala anemia, cepat pikun, memiliki keseimbangan tubuh yang buruk, serta sering kelelahan.
Baca Juga: Tidak Banyak Orang Tahu Moms, Ini Manfaat Bunga Teratai untuk Kesehatan 5. Menjaga kesehatan kulit
Telur bebek juga mengandung lutein dan zeaxanthin yang dipercaya dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar UV. Penelitian menunjukkan, kandungan lutein dan zeaxanthin juga bisa membantu meratakan warna kulit, setelah diberikan selama 12 minggu. Itulah beberapa manfaat telur bebek untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui dan bisa Anda konsumsi dengan tepat. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Helvana Yulian