KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) menjadi salah satu saham pendatang baru yang berkinerja moncer. Kamis (14/9) pukul 10.10 WIB, saham anak usaha PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) ini berada di level Rp 5.800 per saham. Sebagai perbandingan, sewaktu melakukan initial public offering (IPO) pada 7 Juli 2023, AMMN menetapkan harga penawaran di level Rp 1.695 per saham. Ini berarti, saham AMMN sudah menguat 242,18% sejak melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI). Analis Samuel Sekuritas Indonesia Muhammad Farras Farhan menyebut, lonjakan besar dari saham AMMN merupakan kenaikan terbesar di antara saham dengan kapitalisasi pasar besar (big cap) di Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Tak pelak, kenaikan gila-gilaan ini akan memberi kontribusi positif bagi MEDC selaku salah satu pemegang saham AMMN.
Segini Proyeksi Keuntungan Medco Energi (MEDC) dari Lonjakan Saham AMMN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) menjadi salah satu saham pendatang baru yang berkinerja moncer. Kamis (14/9) pukul 10.10 WIB, saham anak usaha PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) ini berada di level Rp 5.800 per saham. Sebagai perbandingan, sewaktu melakukan initial public offering (IPO) pada 7 Juli 2023, AMMN menetapkan harga penawaran di level Rp 1.695 per saham. Ini berarti, saham AMMN sudah menguat 242,18% sejak melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI). Analis Samuel Sekuritas Indonesia Muhammad Farras Farhan menyebut, lonjakan besar dari saham AMMN merupakan kenaikan terbesar di antara saham dengan kapitalisasi pasar besar (big cap) di Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Tak pelak, kenaikan gila-gilaan ini akan memberi kontribusi positif bagi MEDC selaku salah satu pemegang saham AMMN.