Segmen hijaber jadi target market Safi



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mengusung halal brand, Wipro Unza mengenalkan produk Safi di Indonesia. Segmen perempuan berhijab menjadi target market perusahaan. 

Kendati tidak memiliki spesifik target penjualan perusahaan mengatakan potensi pasar Indonesia sangat besar.

Mahsuri Sulaiman, Safi Global Brand Custodian mengatakan sebagai market dengan populasi Muslim terbesar di dunia, pasar Indonesia sangat potensial baginya. Apalagi karakter pasar Indonesia dengan Malaysia tergolong mirip.


Menurut Mahsuri, saat ini untuk kategori halal skincare dan shampoo di Malaysia, berdasarkan riset Nielsen menempatkan Safi di urutan teratas. Harapannya, kinerja yang baik juga bisa diraih Safi di Indonesia.

"Tentu saja, Indonesia sebagai populasi penduduk Muslim terbesar sangat potensial bagi kami. Harapannya tentu kami akan going bigger," ujarnya Mahsuri kepada Kontan.co.id, Kamis (29/3).

Namun pertama pihaknya akan melakukan branding dulu, sebab sebagai pemain baru di industri kosmetik lokal butuh penyesuaian. Safi melakukan riset pasar selama dua tahun dan men-develop produknya sesuai dengan karakteristik wanita Indonesia.

"Strategi kami dengan Safi Research Institute, jadi kami produksi produk sesuai dengan market," lanjut Mahsuri.

Diana Susiany, Brand Manager Safi menambahkan, bulan Ramadan yang jatuh di pertengahan tahun juga menjadi momentum. Asal tahu saja, saat ini distribusi produk Safi tidak hanya di Pulau Jawa melainkan sudah seluruh wilayah Indonesia.

"Kami pastinya akan memanfaatkan momentum Ramdhan juga untuk ambil bagian," tambah Diana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi