KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tahun 2019 ini sejumlah bank menengah mulai bersiap untuk memperkuat permodalan dan pendanaan guna menunjang ekspansi. Ada beberapa bank yang masuk kelas BUKU III dengan modal inti minimal Rp 5 triliun yang bakal melakukan penguatan modal maupun pendanaan non konvensional tahun ini. Salah satunya PT Bank OCBC NISP Tbk yang kemungkinan akan melakukan penerbitan obligasi maupun pendanaan lain. Namun, Presiden Direktur OCBC NISP Parwati Surjaudaja tak mau banyak komentar lantaran rencana pendanaan tersebut baru akan dilakukan jika kondisi pasar kondusif dan sesuai kebutuhan. "Belum ada jalan persisnya karena akan disesuaikan dengan peluang dan kondisi pasarnya," katanya kepada Kontan.co.id, Minggu (17/2).
Sejumlah bank BUKU III mengatur strategi untuk optimalkan penggalangan dana wholesale
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tahun 2019 ini sejumlah bank menengah mulai bersiap untuk memperkuat permodalan dan pendanaan guna menunjang ekspansi. Ada beberapa bank yang masuk kelas BUKU III dengan modal inti minimal Rp 5 triliun yang bakal melakukan penguatan modal maupun pendanaan non konvensional tahun ini. Salah satunya PT Bank OCBC NISP Tbk yang kemungkinan akan melakukan penerbitan obligasi maupun pendanaan lain. Namun, Presiden Direktur OCBC NISP Parwati Surjaudaja tak mau banyak komentar lantaran rencana pendanaan tersebut baru akan dilakukan jika kondisi pasar kondusif dan sesuai kebutuhan. "Belum ada jalan persisnya karena akan disesuaikan dengan peluang dan kondisi pasarnya," katanya kepada Kontan.co.id, Minggu (17/2).