KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mayoritas indeks saham Asia Jumat (13/8) ditutup bervariasi dengan kecenderungan turun. Indeks Nikkei 225 ditutup melemah 0,14%. Indeks Hang Seng ditutup melemah 0,48%, indeks Shanghai Composite terkoreksi 0,24%, dan indeks Strait Times melemah 0,61%. Tidak ketinggalan, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah tipis 0,160 poin ke level 6.139,492 pada perdagangan Jumat (13/8). Tim Riset Phillip Sekuritas Indonesia menilai, koreksi yang melanda bursa Asia terjadi di tengah kekhawatiran atas dampak dari penyebaran varian delta virus Covid-19 dan perubahan regulasi lebih lanjut di China. Korea Selatan dan Thailand mencatatkan rekor baru jumlah kasus harian terbanyak sepanjang tahun ini. Sementara pemberlakuan kebijakan pembatasan sosial yang ketat di China telah mencederai sektor pariwisata dan transportasi di negara Tirai Bambu tersebut.
Sejumlah bursa Asia ditutup di zona merah pada Jumat (13/8)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mayoritas indeks saham Asia Jumat (13/8) ditutup bervariasi dengan kecenderungan turun. Indeks Nikkei 225 ditutup melemah 0,14%. Indeks Hang Seng ditutup melemah 0,48%, indeks Shanghai Composite terkoreksi 0,24%, dan indeks Strait Times melemah 0,61%. Tidak ketinggalan, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah tipis 0,160 poin ke level 6.139,492 pada perdagangan Jumat (13/8). Tim Riset Phillip Sekuritas Indonesia menilai, koreksi yang melanda bursa Asia terjadi di tengah kekhawatiran atas dampak dari penyebaran varian delta virus Covid-19 dan perubahan regulasi lebih lanjut di China. Korea Selatan dan Thailand mencatatkan rekor baru jumlah kasus harian terbanyak sepanjang tahun ini. Sementara pemberlakuan kebijakan pembatasan sosial yang ketat di China telah mencederai sektor pariwisata dan transportasi di negara Tirai Bambu tersebut.