JAKARTA. Badan Meterelogi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru menyatakan sejumlah daerah di Provinsi Riau masih diselimuti kabut asap dengan jarak pandang antara 100 meter hingga 5 kilometer. "Di Pelalawan jarak pandang terpantau 100 meter, sementara di Kota Rengat Kabupaten Indragiri Hulu 200 meter," ungkap Kepala BMKG Pekanbaru, Sugarin di Pekanbaru, Rabu (16/9). Di Kota Pekanbaru sendiri jarak pandang tampak terus membaik yakni sekitar 1.200 meter, begitu juga dengan Kota Dumai jarak pandang terpantau 5 kilometer.
Sejumlah daerah di Riau masih diselimuti asap
JAKARTA. Badan Meterelogi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru menyatakan sejumlah daerah di Provinsi Riau masih diselimuti kabut asap dengan jarak pandang antara 100 meter hingga 5 kilometer. "Di Pelalawan jarak pandang terpantau 100 meter, sementara di Kota Rengat Kabupaten Indragiri Hulu 200 meter," ungkap Kepala BMKG Pekanbaru, Sugarin di Pekanbaru, Rabu (16/9). Di Kota Pekanbaru sendiri jarak pandang tampak terus membaik yakni sekitar 1.200 meter, begitu juga dengan Kota Dumai jarak pandang terpantau 5 kilometer.