KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Semua mata pelaku ekonomi dunia tertuju ke Washington DC. Dini hari nanti, dari sanalah kabar pemangkasan suku bunga acuan bank sentral Amerika Serikat (AS) atau The Federal Reserve akan bergaung. Pemangkasan suku bunga The Fed alias Fed Fund Rate tersebut akan menjadi yang pertama dalam sepuluh tahun terakhir. Konsensus ekonom di dunia meyakini itulah hasil dari pertemuan Federal Open Market Committee (FOMC) Juli ini. Baca Juga: Suku bunga The Fed diramal turun, yield SUN 10 tahun mentok di 7%
Di dalam negeri, Ekonom Bank Negara Indonesia (BNI) memprediksi keputusan The Fed tengah malam nanti ialah menurunkan Fed Fund Rate sebesar 25 basis poin (bps). “Suku bunga acuan AS akan turun menjadi 2,25%,” ujar Ryan, Rabu (31/7). Senada, Ekonom Bank Permata Josua Pardede juga yakin The Fed akan memotong suku bunga acuan sebesar 25 bps. Menurutnya, sinyal ini sudah sangat jernih disampaikan oleh The Fed sejak Juni lalu. “Tambah lagi, ada pertimbangan The Fed untuk mengantisipasi perlambatan ekonomi AS yang terindikasi dari tingkat inflasi yang di bawah target 2%,” tuturnya.