KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rencana LafargeHolcim Ltd untuk menjual unit usahanya di Indonesia, menarik minat para miliader Asia dan para pesaing regional. Salah satunya, Japan's Taiheiyo Cement Corp. Sumber Bloomberg yang mengetahui transaksi ini mengatakan, taipan Malaysia Francis Yeoh, pemilik YTL Corp juga berminat terhadap tawaran LafargeHolcim. Tak hanya itu, perusahaan semen lokal, PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) juga dikabarkan sedang membidik tawaran tersebut. Tak ketinggalan, unit bisnis HeidelbergCement AG, yakni PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) juga mempertimbangkan penawaran tersebut.
Sejumlah konglomerat mengincar aset LafargeHolcim
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rencana LafargeHolcim Ltd untuk menjual unit usahanya di Indonesia, menarik minat para miliader Asia dan para pesaing regional. Salah satunya, Japan's Taiheiyo Cement Corp. Sumber Bloomberg yang mengetahui transaksi ini mengatakan, taipan Malaysia Francis Yeoh, pemilik YTL Corp juga berminat terhadap tawaran LafargeHolcim. Tak hanya itu, perusahaan semen lokal, PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) juga dikabarkan sedang membidik tawaran tersebut. Tak ketinggalan, unit bisnis HeidelbergCement AG, yakni PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) juga mempertimbangkan penawaran tersebut.