KONTAN.CO.ID - TOKYO. Beberapa negara Eropa diprediksi akan meramaikan kawasan Indo-Pasifik di tahun 2021. Jepang akan jadi negara tujuan kerja sama para negara dari Benua Biru. Aliansi Jepang dan Amerika Serikat menyambut baik rencana penempatan angkatan laut sejumlah negara Eropa tahun ini di perairan Indo-Pasifik. Hal ini tentunya tidak lepas dari potensi ancaman yang mungkin datang dari China. Dilansir dari Kyodo News, pada tahun 2021 ini Inggris akan mengerahkan kapal induk Queen Elizabeth dan kelompok serangnya ke Asia Timur. Sementara itu, Prancis akan mengirim kapal angkatan laut ke Jepang dan Jerman akan mengirim armada kapal fregat ke Samudra Hindia.
Sejumlah negara Eropa berencana jalin kerja sama militer dengan Jepang di tahun 2021
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Beberapa negara Eropa diprediksi akan meramaikan kawasan Indo-Pasifik di tahun 2021. Jepang akan jadi negara tujuan kerja sama para negara dari Benua Biru. Aliansi Jepang dan Amerika Serikat menyambut baik rencana penempatan angkatan laut sejumlah negara Eropa tahun ini di perairan Indo-Pasifik. Hal ini tentunya tidak lepas dari potensi ancaman yang mungkin datang dari China. Dilansir dari Kyodo News, pada tahun 2021 ini Inggris akan mengerahkan kapal induk Queen Elizabeth dan kelompok serangnya ke Asia Timur. Sementara itu, Prancis akan mengirim kapal angkatan laut ke Jepang dan Jerman akan mengirim armada kapal fregat ke Samudra Hindia.