KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah pedagang di Pasar Tanah Abang mengeluhkan sulitnya mengikuti vaksinasi yang digelar di pasar tersebut. Di sisi lain, didapati bahwa beberapa warga yang mengikuti vaksinasi bukan lah pedagang di Pasar Tanah Abang. Kesulitan untuk mendapat vaksinasi ini dialami Lina, pemilik empat toko pakaian di Pasar Tanah Abang. Pada Sabtu (6/3) siang, dia bersama sejumlah karyawannya mendatangi lokasi vaksinasi di Lantai 12 Blok A Pasar Tanah Abang. Dia protes kepada panitia yang berada di meja registrasi karena lima orang karyawannya kesulitan mendapat vaksin. Menurut dia, karyawannya sudah diminta untuk datang oleh panitia, tapi tak kunjung mendapat kepastian kapan vaksinasi dilakukan. "Ini sudah disuruh datang enggak ada kepastian, padahal kan karyawan mau kerja," kata Lina saat ditemui Kompas.com.
Sejumlah pedagang Tanah Abang justru sulit dapat vaksin
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah pedagang di Pasar Tanah Abang mengeluhkan sulitnya mengikuti vaksinasi yang digelar di pasar tersebut. Di sisi lain, didapati bahwa beberapa warga yang mengikuti vaksinasi bukan lah pedagang di Pasar Tanah Abang. Kesulitan untuk mendapat vaksinasi ini dialami Lina, pemilik empat toko pakaian di Pasar Tanah Abang. Pada Sabtu (6/3) siang, dia bersama sejumlah karyawannya mendatangi lokasi vaksinasi di Lantai 12 Blok A Pasar Tanah Abang. Dia protes kepada panitia yang berada di meja registrasi karena lima orang karyawannya kesulitan mendapat vaksin. Menurut dia, karyawannya sudah diminta untuk datang oleh panitia, tapi tak kunjung mendapat kepastian kapan vaksinasi dilakukan. "Ini sudah disuruh datang enggak ada kepastian, padahal kan karyawan mau kerja," kata Lina saat ditemui Kompas.com.