KONTAN.CO.ID - Sekarang bisa kirim video HD di WhatsApp, tapi bagaimana caranya? Yuk simak selengkapnya di sini. Aplikasi WhatsApp sekarang mendukung pengiriman video berkualitas tinggi alias HD yang tanpa kompresi sehingga menghasilkan visual yang lebih jernih. Sudah tahu belum? Sekarang aplikasi sejuta umat yang mungkin Anda pakai setiap hari, yaitu WhatsApp mendukung fitur pengiriman video HD atau berkualitas tinggi. Siapa yang hobi pakai WhatsApp buat kirim video lucu, dokumentasi momen atau merekam hal-hal menarik yang ada di sekitar? Bagi pengguna yang mungkin kerap kali menggunakan fitur tersebut, ini saatnya berbahagia.
Tentang fitur kirim video HD di WhatsApp
Membicarakan tentang fitur kirim vidoe HD di WhatsApp, ini merupakan fitur yang memungkinkan pengguna mengirim video dengan resolusi HD. Dengan hadirnya fitur tersebut, pengguna dapat memilih opsi kualitas video sebelum dikirim ke kontak atau grup yang ada di WhatsApp. Standar video WhatsApp adalah 480p, ini merupakan opsi otomatis ketika Anda mengirim video lewat aplikasi tersebut. Lalu, bagaimana cara kerja kirim video HD di WhatsApp? Masih ingat bagaimana cara kirim foto HD di WhatsApp? Opsi pengiriman video HD di WA tidak tampilannya mirip. Nantinya akan muncul opsi Standard quality atau HD quality ketika mengirim video HD. HD quality akan menampilkan video dengan resolusi tinggi 720p. Sedangkan Standard quality memungkinkan pengguna untuk mengirim video yang dikompres dengan resolusi 480p. Setiap video yang akan dikirimkan juga akan menampilkan ukuran file dari masing-masing opsi yang tersedia.Cara kirim video HD di WhatsApp:
- Pertama-tama, buka kontak atau grup WhatsApp tujuan Anda mengirim video
- Tekan tombol lampiran di sebelah tombol kirim, lalu pilih galeri atau bisa juga merekam langsung lewat kamera
- Sekarang pilih video yang ingin Anda kirimkan di galeri atau yang direkam lewat kamera
- Ketuk tombol HD untuk mengubah kualitas video yang akan dikirimkan
- Jika ingin mengirimkan video berkualitas tinggi maka pilih HD quality, tetapi jika ingin menghemat data dan ruang penyimpanan pilih Standar quality
- Ketuk kirim untuk mengirim video sesuai dengan opsi yang Anda pilih