Sekitar 35% pembiayaan Investree berasal dari lembaga keuangan



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu pionir pembiayaan bersama yaitu PT Investree Radhika Jaya makin getol menggelar kerja sama penyaluran pembiayaan bareng perbankan. Ini dilakukan guna memperluas pembiayaan yang dilakukan Investree.

Co-Founder dan CEO Investree Adrian Gunadi bilang ini kini setidaknya ada enam lembaga keuangan yang telah digandeng Investree sebagai pemberi dana alias lender. Pemberi dana institusional ini disebut Adrian berkontribusi terhadap 35% pembiayaan Investree.

“Ada dua bank, dan dua perusahaan pembiayaan. Salah satu bank tersebut secara grup, ada tiga entitas. Secara total mereka punya kontribusi 35% terhadap pembiayaan kami,” kata Adrian di Jakarta, Kamis (12/3).


Baca Juga: Wah, kolaborasi bank dengan fintech kian semarak

Adapun tahun lalu, Investree menyalurkan pembiayaan hingga Rp 2,6 triliun, meningkat lebih dua kali lipat dibandingkan tahun sebelumnya senilai Rp 1 triliun. Dengan asumsi tersebut, maka lembaga keuangan pemberi dana Investree telah berhasil menyalurkan dana Rp 910 miliar.

Dari catatan Kontan.co.id, bank yang sudah digandeng Investree adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), bersama dua entitas anaknya yaitu PT Bank BRI Syariah Tbk (BRIS), dan PT Bank BRI Agroniaga Tbk (AGRO), dan PT Bank Mandiri Tbk (BMRI).

Baca Juga: Wah, sebanyak Rp 13 miliar dana nganggur milik lender Investree masuk ke reksadana

Adapun teranyar Investree juga baru saja teken kemitraan dengan PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN). Artinya, kini Investree telah menggandeng lima bank sebagai pemberi dana pembiayaan. Adapun melalui kerja sama ini, Bank Danamon akan memberikan plafon pembiayaan mulai dari Rp 200 juta hingga Rp 2 miliar.

“Kemitraan ini merupakan bentuk komitmen kami untuk memperluas akses kredit kepada UKM, memastikan para pelaku usaha mendapatkan dukungan dari perbankan guna meningkatkan pertumbuhan bisnis mereka dan berkontribusi pada perekonomian,” kata Wakil Direktur Utama Bank Danamon Michellina Triwardhany dalam kesempatan serupa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati