KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Sekretaris Jenderal PBB, Antonio Gutteres, pada hari Rabu (2/12) mengingatkan dunia bahwa saat ini manusia sedang menghadapi tantangan alam yang sangat berat. Secara khusus ia menyebutkan bahwa kepemimpinan AS adalah kunci keberhasilan melawan masalah lingkungan. Dalam pidatonya di Universitas Columbia, New York, Gutteres menyatakan bahwa: "Keadaan planet ini (Bumi) sudah rusak". Secara khusus Gutteres menyoroti gentingnya perubahan iklim dan berharap netralitas karbon global perlu dicapai dalam tiga dekade ke depan. Untuk mencapai hal tersebut, keuangan global harus diselaraskan di belakang kesepakatan global 2015 untuk memerangi perubahan iklim.
Sekjen PBB: Kepemimpinan AS adalah kunci untuk memerangi darurat iklim
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Sekretaris Jenderal PBB, Antonio Gutteres, pada hari Rabu (2/12) mengingatkan dunia bahwa saat ini manusia sedang menghadapi tantangan alam yang sangat berat. Secara khusus ia menyebutkan bahwa kepemimpinan AS adalah kunci keberhasilan melawan masalah lingkungan. Dalam pidatonya di Universitas Columbia, New York, Gutteres menyatakan bahwa: "Keadaan planet ini (Bumi) sudah rusak". Secara khusus Gutteres menyoroti gentingnya perubahan iklim dan berharap netralitas karbon global perlu dicapai dalam tiga dekade ke depan. Untuk mencapai hal tersebut, keuangan global harus diselaraskan di belakang kesepakatan global 2015 untuk memerangi perubahan iklim.