KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sepanjang tahun lalu, PT Adhi Karya Tbk berhasil mencatat kinerja positif. Selain dari lini konstruksi, kontribusi pendapatan dari sektor properti dan real estat ADHI kian solid. Berdasarkan laporang keuangan tahunan perusahaan, pendapatan sektor properti dan real estat ADHI sepanjang 2017 melesat 95% dari Rp 671,3 miliar menjadi Rp 1,3 triliun. Sementara, pendapatan dari lini jasa konstruksi tercatat sebesar Rp 12,9 triliun dan memberi kontribusi 85% terhadap keseluruhan pendapatan. Analis NH Korindo Sekuritas Raphon Prima melihat, langkah ADHI untuk mengembangkan bisnis properti sudah tepat. Sebab, "untuk meningkatkan kinerja, ADHI harus berupaya melepaskan diri dari ketergantungan proyek pemerintah," ujarnya, (27/3).
Sektor bisnis TOD dan properti Adhi Karya dinilai prospektif
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sepanjang tahun lalu, PT Adhi Karya Tbk berhasil mencatat kinerja positif. Selain dari lini konstruksi, kontribusi pendapatan dari sektor properti dan real estat ADHI kian solid. Berdasarkan laporang keuangan tahunan perusahaan, pendapatan sektor properti dan real estat ADHI sepanjang 2017 melesat 95% dari Rp 671,3 miliar menjadi Rp 1,3 triliun. Sementara, pendapatan dari lini jasa konstruksi tercatat sebesar Rp 12,9 triliun dan memberi kontribusi 85% terhadap keseluruhan pendapatan. Analis NH Korindo Sekuritas Raphon Prima melihat, langkah ADHI untuk mengembangkan bisnis properti sudah tepat. Sebab, "untuk meningkatkan kinerja, ADHI harus berupaya melepaskan diri dari ketergantungan proyek pemerintah," ujarnya, (27/3).