MANFAAT AIR KELAPA UNTUK DIABETES - Manfaat air kelapa untuk kesehatan sudah tidak diragukan lagi. Pasalnya, air kelapa adalah salah satu minuman kaya nutrisi tersehat yang ditawarkan alam kepada kita. Beberapa manfaat air kelapa yakni untuk mengatasi dehidrasi, menyeimbangkan kadar garam, hingga sakit perut.
Namun, muncul pertanyaan apakah air kelapa aman dikonsumsi oleh penderita gula darah tinggi? Atau apakah air kelapa bisa membantu mengatasi gejala diabetes? Meskipun air kelapa bisa menjadi minuman yang menyegarkan dan memberikan hidrasi, penderita diabetes harus memantau respons mereka terhadap air tersebut. Salah satu waktu terbaik untuk minum air kelapa adalah sebagai bagian dari makanan seimbang atau sebagai minuman di antara waktu makan. Hal ini dapat membantu mengurangi potensi lonjakan gula darah karena serat dan protein dalam makanan Anda dapat memperlambat penyerapan gula alami dalam air kelapa. Penderita diabetes dianjurkan untuk menghindari minum air kelapa saat perut kosong atau sebelum tidur karena dapat menyebabkan fluktuasi kadar glukosa darah yang signifikan. Baca Juga: 9 Bahan Alami Ini Efektif Mengontrol dan Menurunkan Gula Darah Penderita Diabetes