KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Trafik atau lalu lintas harian rata-rata (LHR) di gerbang-gerbang tol (GT) utama mengalami peningkatan selama periode 1-23 Agustus 2020 sebesar 13% dibanding Juli 2020 dari kondisi normal 281.513 kendaraan. Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mencatat pada Agustus 2020, LHR sebanyak 319.219 kendaraan. Sementara pada Juli 2020 terekam sejumlah 274.159 kendaraan. Kepala BPJT Danang Parikesit menuturkan, trafik tol tersebut dihitung dari jumlah kendaraan yang melintasi tujuh GT utama, yakni Bakauheni, Merak, Cikupa Utama, Cikampek Utama, Palimanan, Kalikangkung, dan Kalihurip Utama.
Selama periode Agustus, trafik jalan tol naik 13%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Trafik atau lalu lintas harian rata-rata (LHR) di gerbang-gerbang tol (GT) utama mengalami peningkatan selama periode 1-23 Agustus 2020 sebesar 13% dibanding Juli 2020 dari kondisi normal 281.513 kendaraan. Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mencatat pada Agustus 2020, LHR sebanyak 319.219 kendaraan. Sementara pada Juli 2020 terekam sejumlah 274.159 kendaraan. Kepala BPJT Danang Parikesit menuturkan, trafik tol tersebut dihitung dari jumlah kendaraan yang melintasi tujuh GT utama, yakni Bakauheni, Merak, Cikupa Utama, Cikampek Utama, Palimanan, Kalikangkung, dan Kalihurip Utama.