Selamat Sempurna (SMSM) menebar dividen hingga Rp 339,76 miliar, ini jadwalnya



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten komponen  otomotif PT Selamat Sempurna Tbk (SMSM) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp 339,76 miliar atau Rp 59 per saham. Rencana tersebut telah mengantongi kesepakatan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar Jumat (24/7).

Mengutip keterbukaan informasi SMSM, Senin (27/7), dividen interim sebesar Rp 10 per saham telah dibagikan pada 25 Juni 2019. Dividen interim kedua sebesar Rp 15 per saham telah dibayarkan pada 23 Agustus 2019. Dividen interim ketiga sebesar Rp 15 per saham telah dibayarkan 22 November 2019.

"Sehingga sisanya sebesar Rp 109,41 miliar atau Rp 19 setiap saham sebagai dividen final," tulis manajemen SMSM dalam keterbukaan informasi, Senin (27/7).


Baca Juga: Kuartal Kedua 2020, Penjualan Selamat Sempurna (SMSM) Masih Seret

Adapun pembayaran dividen itu akan dilakukan pada 25 Agustus 2020 mendatang. Berikut jadwal lengkapnya:

  • Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 4 Agustus 2020
  • Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 5 Agustus 2020
  • Cum dividen di pasar tunai: 6 Agustus 2020
  • Ex dividen di pasar tunai: 7 Agustus 2020
  • DPS yang berhak atas dividen tunai (recording date): 6 Agustus 2020
  • Tanggal pembayaran dividen: 25 Agustus 2020.
Baca Juga: Imbas corona, penjualan Selamat Sempurna (SMSM) semakin tertekan di kuartal II 2020

Melihat harga saham SMSM pada penutupan perdagangan Senin (27/7) yang berada di Rp 1.200, maka dividend yield yang akan diterima setiap saham sebesar 1,58% untuk dividen final.

Sekadar informasi, sepanjang tahun 2019 SMSM mengantongi laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk hingga Rp 577,52 miliar. Dengan demikian, dividend payout ratio SMSM mencapai 58%. Sementara itu, sisa laba yang sebesar Rp 237,76 miliar dibukukan sebagai laba ditahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati