Sembilan sektor merah, IHSG sesi I tekor 1,12%



JAKARTA. Indeks Harga Saham (IHSG) sesi I berakhir di zona merah dengan penurunan 59,67 poin atau melemah 1,12% menjadi 4.459,96. Tercatat ada 176 saham turun dan 52 saham naik serta 88 saham diam tak bergerak.

Tercatat ada 2,53 miliar saham yang berpindah tangan dengan nilai Rp 2,804 triliun. Sembilan sektor berada di zona merah. Sektor yang turun terdalam adalah, konstruksi turun 2,30%.

Disusul setelah itu, sektor basic industry turun 1,90%, infrastruktur turun 1,39%,pertambangan turun 1,32%, keuangan turun 1,31%, manufaktur turun 0,93%, industri lainnya turun 0,22%, perdagangan turun 0,68% dan produk konsumen turun 0,78%.


Saham LQ45 yang berada di posisi top losers pada perdagangan sesi I adalah; PT Sentul City Tbk (BKSL) turun 6,98%, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) turun 4,84%, PT Tambang Batubara Bukit Asam Tbk (PTBA) turun 4,94%, PT Charoen Pokphan Tbk (CPIN) turun 4,49%, PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI) turun 3,28%.

Saham LQ 45 yang berada di posisi top gainers pada sesi I adalah; PT BW Plantation Tbk (BWPT)_ naik 4,30%, PT Astra Agro LEstari Tbk (AALI) naik 3,49%, PT Jasa Marga Tbk (JSMR) naik 1,90%, PT Harum Energy Tbk (HRUM) naik 0,79%, dan PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) naik 0,77%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri